Skip to main content

PES 2018 vs FIFA 18, Siapa Yang Lebih Unggul ?




Membedah Fitur Baru di Trailer FIFA 18 dan PES 2018, Siapa Unggul?

ATMOSFER PERTANDINGAN JADI ELEMEN YANG DITONJOLKAN KEDUANYA.





FIFA 18
Cristiano Ronaldo menjadi ikon FIFA 18. Kredit: Xbox

Pekan ini diwarnai dengan peluncuran trailer gim sepak bola, FIFA 18. Cuplikan ini sekaligus menandai ikon baru, Cristiano Ronaldo, menggantikan empat pemain sebelumnya, Marco Reus, Anthony Martial, James Rodriguez, dan Eden Hazard. Trailer pertama berisi video selama 50 detik yang dimulai dengan adegan Ronaldo berlari.
Di sela-sela adegan tersebut, kamera seakan menyorot atmosfer stadion yang kini tak lagi kaku. Video juga memperlihatkan gerakan Ronaldo yang dibuat berdasarkan aslinya. Terakhir, muncul slogan baru untuk FIFA 18, The World’s Game.
Berselang lima hari, FIFA 18 kembali meluncurkan trailer, kali ini versi lengkapnya. Bertepatan dengan Electronic Entertainment Expo (E3) 2017 pekan ini di Los Angeles Convention Center, EA Sports selaku pengembang gim memperkenalkan beberapa fitur baru di produk andalannya tersebut.
Tetap mengusung sosok Ronaldo, kali ini sang pemain terlihat sedang berlari di studio dengan menggunakan alat yang bisa mendeteksi setiap gerakannya. Dilanjutkan dengan pemain seperti Antoine Griezmann dan Raheem Sterling bersama timnya masing-masing. Trailer ditutup dengan potongan adegan dalam gim yang berisi trik dan selebrasi gol serta keriuhan di tribun penonton.

Gebrakan PES 2018

Tak mau kalah, Pro Evolution Soccer (PES) 2018 juga meluncurkan trailer, beberapa jam lalu. Mengusung tema Where Legends Are Made, beberapa perubahan ditunjukkan oleh gim besutan Konami ini. Trailer dimulai dengan reka ulang adegan gol dramatis Sergi Roberto untuk Barcelona saat menang di menit akhir kontra Paris Saint-Germain pada ajang Liga Champions 2016/2017.
Berbeda dengan FIFA 18 yang menonjolkan pemain, PES 2018 justru memulainya lewat grafis infrastruktur seperti lorong ganti stadion hingga kondisi belakang gawang. Terdapat tiga elemen stadion yang digambarkan amat detail, yakni Camp Nou, Anfield, dan Signal Iduna Park, mengingat ketiga tim penghuni kandang tersebut adalah partner mereka.
Dari segi grafis, PES 2018 mengalami beberapa peningkatan. Selain itu nilai plus juga terlihat dari kostum baru yang sudah ditampilkan dari Liverpool, Barcelona, dan Borussia Dortmund. Tak seperti FIFA 18, durasi trailer PES 2018 jauh lebih lama, yakni mencapai nyaris lima menit.
Selain memperkenalkan beberapa fitur baru, PES 2018 juga tetap mengutamakan keunggulan pada lisensi kompetisi seperti Liga Champions, Liga Europa, hingga Liga Champions Asia. Uniknya, di pengujung trailer tiba-tiba muncul pemain legendaris, Diego Maradona. Seperti diketahui, dirinya sempat terlibat polemik dengan Konami yang berujung damai.

Bedah fitur anyar

FIFA 18
Dalam rilis resminya, setidaknya ada empat fitur andalan baru FIFA 18 dibandingkan edisi sebelumnya. Meski tak semuanya benar-benar baru, peningkatan signifikan amat terlihat. Terlepas dari itu, fitur seperti The Journey bersama Alex Hunter, atau FIFA Ultimate Team, juga tetap bisa dinikmati.
  1. Dramatic moments
Penikmat gim ini nantinya bisa menikmati proses mencetak gol dengan lebih nyata lewat banyak gerakan dan penyelesaian akhir baru baik berkat tendangan maupun sundulan. Opsi umpan silang juga lebih banyak, menghasilkan sebuah gol yang dramatis dan seperti aslinya.
  1. Real player motion technology
Ini merupakan kelanjutan dari keseriusan EA Sports menampilkan batas rancu antara sepak bola asli dengan gim. Didukung para pemain asli yang bergerak menggunakan alat khusus di studio, dihasilkan gerakan otentik dari masing-masing atlet. Pemain seperti Ronaldo yang punya ciri khas dalam berlari dan bahkan mengeksekusi tendangan bebas, jadi lebih ‘hidup’ di FIFA 18.
  1. Team styles
Setelah meningkatkan elemen otentik dari masing-masing individu, FIFA 18 semakin memanjakangamer dengan menyajikan gaya bermain yang biasa diterapkan tim tersebut. Barcelona dengan permainan bola dari kaki ke kaki atau Bayern München lewat penguasaan bolanya? Bisa di sini. Fitur ini juga semakin memudahkan permainan lewat gerakan tanpa bola yang lebih nyata.
  1. Immersive atmospheres
Last but not least, FIFA 18 akan terasa lebih real dengan kehadiran fitur ini. Atmosfer dalam stadion bakal lebih terasa dengan peningkatan mulai dari spanduk dan gerakan suporter spesifik, pola lapangan, hingga posisi matahari yang memengaruhi pencahayaan sebuah pertandingan. Bahkan pemain juga bisa berinteraksi dengan suporter saat melakukan selebrasi gol.


PES 2018

Sementara pesaingnya, PES 2018, bahkan membekali diri dengan tujuh fitur andalan! Berbeda dengan FIFA 18 yang lebih menonjolkan permainan di atas lapangan, PES 2018 dalam beberapa hal terus memperbaiki berbagai gimmick pendukung sebuah pertandingan sepak bola.
  1. Gameplay masterclass
Fitur baru jadi jawaban PES 2018 atas beberapa kritikan yang menyebut gerakan dalam gim masih kaku, meski didukung wajah pemain yang amat autentik. Ada dua fitur yang diunggulkan di sini,Strategic Dribling dan Real Touch+.
Pertama bagaimana pemain tak hanya menggiring bola, tapi juga melewati adangan hingga melihat kaki terlemah lawan. Sementara selanjutnya dicontohkan bagaimana menerima bola pada arah yang tak terprediksi, dengan pergerakan seluruh badan, tak hanya kaki.
  1. Enhanced visual reality
Ini yang musim lalu jadi keunggulan PES 2018 lewat fitur Real Capture di mana penampakan pemain terlihat amat nyata, sampai pada kucuran keringat yang membasahi wajah. Di stadion, semua elemen amat diperhatikan. Bahkan pada Camp Nou dan Signal Iduna Park, ada lebih dari 20 ribu bagian data yang benar-benar dihadirkan. Khusus untuk tim yang jadi partner, tato para pemain dapat terlihat seperti aslinya.
  1. Online co-op
Hadir dengan lebih apik, pada opsi 3 lawan 3. Atmosfer pertandingan jadi lebih seru dengan lebih banyak pemain.
  1. New modes and features
PES 2018 amat jeli dalam melihat peluang sebagai gim sepak bola dengan gimmick paling lengkap dan bisa diakses luas. Ini dibuktikan dengan peningkatan pada scene ruang ganti dan konferensi pers. Hadir juga Random Selection Match yang mengikutsertakan pemain dari berbagai tim.
  1. Presentation overhaul
Tak hanya konferensi pers, di sini kita juga bisa merasakan bagaimana jadi sorotan media. Sisi penayangan televisi amat ditonjolkan di sini. Peningkatan grafis dan user interface pada sisi ini juga menjadikan PES 2018 pilihan yang rasional.
  1. PES League integration
Kini PES League bisa diselesaikan dengan model baru, melingkupi myClub, Random Selection Match, dan Online Co-Op.
  1. Significant PC Improvements
Bagi sebagian orang, bermain di komputer personal (PC) jauh lebih puas ketimbang platform lain. PES 2018 mencoba mengerti hal itu dengan meningkatkan performa grafis yang sesuai standar kenikmatan dalam bermain gim di sini.
Jadi, siapa yang lebih unggul, PES 2018 atau FIFA 18? Ada banyak pertimbangan yang bisa dilihat, mulai dari gameplay, lisensi, hingga gimmick luar lapangan. Jika kamu pencinta permainan dan tim sepak bola yang otentik, bisa memilih FIFA 18. Namun, jika kamu lebih mementingkan gimmick unik luar lapangan seperti konferensi pers, atau lisensi kompetisi, pilihlah PES 2018.
Perlu diingat bahwa baik PES 2018 maupun FIFA 18 baru akan dirilis September 2017 mendatang. PES 2018 datang lebih dahulu pada 12 September, menyusul peluncuran global FIFA 18 di 26 September. Sudah saatnya menabung?

Comments

Popular posts from this blog

5 Situs Terbaik Untuk Belajar Mengetik dengan Cara Menyenangkan

5 Situs Terbaik Untuk Belajar Mengetik dengan Cara Menyenangkan Productivity  -   10 September 2017   - oleh  Em Yopik Rifai   Share     Share     Tweet Perkembangan  teknologi  yang semakin canggih memaksa kita untuk bisa mengikuti hal-hal baru yang terjadi hingga saat ini. Bukan hanya orang dewasa, hal ini juga terjadi pada anak-anak. Jika kamu memiliki seorang anak atau  adik kecil , sebaiknya kamu latih mereka untuk menggunakan teknologi ke arah yang lebih baik. Seperti contohnya cara berikut ini: Kali ini KaguyaKu akan membahas beragam situs terbaik yang bisa digunakan anak-anak untuk melatih keterampilan mereka dalam mengetik menggunakan keyboard. Situs Terbaik Untuk Latih Anak Mengetik 1. FreeTypingGame FreeTypingGame  merupakan situs terbaik yang bisa digunakan untuk memperkenalkan huruf dan kata-kata ke anak-anak. Dalam situs ini, pelatihan mengetik dibagi menjadi tiga bagian, yaitu  Games, Lessons,  dan  Tests . 2. KidzTyp

7 Cara Membuka HP yang Lupa Kata Sandi Tanpa Factory Reset

7 Cara Membuka HP yang Lupa Kata Sandi Tanpa Factory Reset Productivity  -   10 September 2017   - oleh  Lukman Azis   Share     Share     Tweet Mengunci smartphone merupakan suatu keharusan untuk mengamankan smartphone kamu dari tangan orang-orang jahil. Di smartphone Android, sandi yang tersedia dapat berupa pola, kombinasi angka dan huruf (password), PIN, atau  sensor fingerprint . Sayangnya, entah bagaimana ceritanya tak jarang pengguna smartphone kemudian lupa dengan sandi yang sudah ditentukan sebelumnya. Akibatnya, perangkat Android pun jadi tidak bisa diakses. Dilansir dari  Wonderhowto , Jaka punya 7 cara membuka HP yang lupa kata sandi tanpa  factory reset . Cara Membuka HP yang Lupa Kata Sandi Paling Ampuh Sejauh Ini 1. Menggunakan Android Device Manager Cara membuka HP yang lupa kata sandi yang pertama adalah dengan menggunakan  Android Device Manager . Kamu bisa menggunakan browser di smartphone Android teman kamu atau m

Boruto: Naruto Next Generations Episode 20 Subtitle Indonesia

Boruto: Naruto Next Generations Episode 20 Subtitle Indonesia Boruto Episode 20 Subtitle Indonesia Sinopsis Boruto: Naruto Next Generations: Boruto adalah putra atau anak dari Uzumaki Naruto, sang Hokage Ketujuh yang begitu dihormati karena jasanya dalam menyelamatkan dunia dan menjadi seorang pahlawan. Anime ini fokus bercerita tentang Boruto dan teman-temannya sebagai ninja generasi baru yang diharapkan bisa melampaui generasi sebelumnya . Anime Spring 2017 Genres: Action, Adventure, Super Power, Martial Arts, Shounen Penerjemah: Kono Encoder: Samehada Uploader: KaguyaKu Jangan lupa klik Share/Bagikan/Tweet/Plus Boruto 20 Sub Indo  ini pada menu diatas atau dibawah atau langsung klik  [BAGIKAN] ===================================== Boruto: Naruto Next Generations Episode 20 Subtitle Indonesia  .MKV 360p UF  |  CU  |  ZS  |  GD  |  ZS  |  SC  |  ZS  |  NF 480p UF  |  CU  |  ZS  |  GD  |  ZS  |  SC  |  ZS  |  NF 720p UF  |  CU  |  ZS  |  GD  |  ZS  |